Click to listen highlighted text! Powered By GSpeech
PTA Sulawesi Utara Mengikuti Wisuda Purnabakti Ketua PTA Jambi Secara Virtual
Nonaktifkan BintangNonaktifkan BintangNonaktifkan BintangNonaktifkan BintangNonaktifkan Bintang

Manado, www.pta-manado.go.id - Rabu, 30 September 2020, bertempat di Ruang Command Center, Ketua Pengadilan Tinggi Agama Sulawesi Utara, Drs. H. Iskandar Paputungan, M.H., Wakil Ketua, Drs. Hamdani S., S.H., M.H.I. beserta Para Hakim Tinggi mengikuti prosesi Wisuda Purna Bhakti Ketua Pengadilan Tinggi Agama Jambi, Dr. Drs. H. Busri Harun, S.H., M.Ag., yang dilaksanakan secara daring melalui aplikasi Zoom dan Youtube Live.

Ketua Mahkamah Agung, Dr. H.M Syarifuddin, S.H., M.H. memimpin acara purnabakti tersebut secara virtual bertempat di Ruang Kusuma Atmadja, Lantai 14, Mahkamah Agung RI, Jakarta.

Dalam sambutannya, Ketua Mahkamah Agung mengatakan bahwa suasana wabah pandemi Covid-19 ini mengharuskan kita untuk melakukan berbagai perubahan pola beraktifitas serta mengadaptasi kebiasaan baru dalam kegiatan sehari-hari. Termasuk upacara wisuda purnabakti, di mana sudah yang keempat kalinya kita melaksanakan purnabakti Ketua Pengadilan Tingkat banding secara daring, dengan memanfaatkan media virtual dan teknologi informasi yang kita miliki di Mahkamah Agung. Kendati demikian, semoga kesakralan acara ini tidak berkurang sedikit pun, dan kita semua dapat mengikuti prosesinya secara khidmat.

Pengadilan Tinggi Agama Manado Menjadi Salah Satu Tempat Seleksi Terbuka Jabatan Pimpinan Tinggi Mahkamah Agung
Nonaktifkan BintangNonaktifkan BintangNonaktifkan BintangNonaktifkan BintangNonaktifkan Bintang

Pengadilan Tinggi Agama Manado menjadi salah satu tempat menggelar Seleksi Terbuka Jabatan Pimpinan Tinggi Madya dan Pratama sesuai dengan surat Sekretaris Mahkamah Agung No. 924/SEK/KP.04.6/6/2020 di mana satuan kerja yang pegawainya menjadi peserta seleksi tersebut wajib membentuk panitia pelaksana daerah serta mempersiapkan sarana prasarana dan tata ruang pelaksanaan ujian.

Adapun susunan panitia pelaksana daerah sebagai berikut:

  1. Pelindung/Penasehat: Iskandar Paputungan (Ketua PTA Manado)
  2. Ketua Panitia: Mame Sadafal (Wakil Ketua PTA Manado)
  3. Pengawas: Malik Ibrahim (Hakim Tinggi)
  4. Petugas Absen: Winda Widyastuti Ismail (Pelaksana)
  5. Petugas Pelaksana: Dedy Irawan Moningka (Kasub Kepegawaian & TI)
  6. Petugas IT: Heru Pratama Bason (Pelaksana), Muhammad Firdaus (Pelaksana)

Terdapat 7 jabatan yang akan diisi melalui seleksi terbuka tersebut, yaitu: Kepala Badan Pengawasan, Sekretaris Badan Peradilan Militer Ditjen Badan Peradilan Militer dan Tata Usaha Negara, Direktur Pembinaan Tenaga Teknis Badan Peradilan Umum, Direktur Pembinaan Tenaga Teknis dan Administrasi Badan Peradilan Militer dan Tata Usaha Negara, Sekretaris Pengadilan Tingkat Banding Tipe A, Sekretaris Pengadilan Tingkat Banding Tipe B, Sekretaris Pengadilan Kelas IA Khusus.

Total peserta seleksi berjumlah 92 orang dari berbagai satker di Indonesia. Pengadilan Tinggi Agama Manado sendiri terdapat 2 peserta. Sambudi selaku Plt. Sekretaris dan Rina Susanti selaku Kepala Bagian Umum dan Keuangan menjadi peserta seleksi untuk jabatan Sekretaris Pengadilan Tingkat Banding Tipe B.

Kegiatan pada hari pertama seharusnya dimulai dari pukul 08.30 WITA namun ada sedikit keterlambatan karena terdapat kendala teknis, yaitu beberapa peserta tidak dapat login ke aplikasi test dan pada pukul 17.40 WITA proses seleksi hari pertama selesai. Untuk kegiatan pada hari kedua dari peserta Pengadilan Tinggi Agama Manado tidak mengikuti. Sementara kegiatan pada hari ketiga dijadwalkan akan dimulai dari pukul 08.30 WITA sampai dengan 15.00 WITA. (hery)

 

Halal Bihalal Bersama Seluruh Pengadilan Agama
Nonaktifkan BintangNonaktifkan BintangNonaktifkan BintangNonaktifkan BintangNonaktifkan Bintang

Manado - Jum'at, 29 Mei 2020

Bertempat di Ruang Rapat, Pengadilan Tinggi Agama Manado mengadakan Halal Bihalal bersama dengan 10 Pengadilan Agama Sewilayah Pengadilan Tinggi Agama Manado. Halal Bihalal dilakukan secara virtual menggunakan aplikasi ZOOM Rapat yang dimulai pukul 13.00 WITA. Halal Bihalal dihadiri oleh seluruh Pimpinan, Hakim Tinggi, Panitera, Plt. Sekretaris, Pejabat, Fungsional & Struktural Pengadilan Tinggi Agama Manado serta Pimpinan, Panitera, Sekretaris, Pejabat Struktural dan Fungsional, Pengadilan Agama Sewilayah Pengadilan Tinggi Agama Manado.

Saat Hari Raya Idul Fitri tiba, salah satu tradisi masyarakat Indonesia yang selalu dilakukan adalah Halal Bihalal ke rumah sanak saudara, tetangga, sahabat dan teman. Tradisi ini merupakan ajang silaturahmi untuk bermaaf-maafan serta berbagi cerita. Bihalal Halal juga merupakan tradisi di Pengadilan Tinggi Agama Manado, yang dilakukan setiap awal hari kerja Idul Fitri. Namun Halal Bihalal tahun ini terasa berbeda, karena tidak bisa langsung bersalaman-salaman karena ada wabah penyakit Covid-19.

Drs. H. Iskandar Paputungan, MH selaku Ketua Pengadilan Tinggi Agama Manado dalam pengantarnya atas nama seluruh jajaran Pengadilan Tinggi Agama Manado menerima Hari Raya Idul Fitri 1441 H bagi para pemimpin dan pejabat di Pengadilan Agama Sewilayah Pengadilan Tinggi Agama Manado. Perayaan Idul Fitri tahun ini terasa berbeda, di tengah-tengah situasi pandemi Covid-19, ada pengaruh sosial (jarak sosial) serta larangan mudik ASN. Tidak bisanya berkunjung, bukan bisanya berjabat tangan dan rapat dilakukan secara virtual, bukan berarti mengurangi rasa saling memaafkan. Dia juga menyampaikan Pimpinan Pengadilan Tinggi Agama Manado salut dan bangga karena puas Pengadilan Agama bisa berpacu melaksanakan tugas di tengah-tengah pandemi Covid-19,

Pimpinan dari 10 Pengadilan Agama Sewilayah Pengadilan Tinggi Agama Manado menyambut selamat Hari Raya Idul Fitri 1441 H. Dalam kesempatan ini juga dilakukan peluncuran aplikasi dari Pengadilan Agama Manado yang diberi nama Si Paman (Sistem Informasi Pengadilan Agama Manado).

Semoga dengan adanya halal bihalal ini mempererat silaturahmi dan ukhuwah sesama warga Peradilan di Wilayah Pengadilan Tinggi Agama Manado.

©2023 PA Kotamobagu. All Rights Reserved. Designed TIM IT PA Kotamobagu

Search

Click to listen highlighted text! Powered By GSpeech